Thursday, August 3, 2017

Windows Subsystem for Linux Tidak Lagi Beta

Ada yang baru dari update Windows 10 Build 6251, yang dirilis pada tanggal 25 Juli 2017 kemarin, yakni feature Windows Subsystem for Lynux yang sudah bukan lagi beta.  Artinya dengan penghilangan status beta pada pada aplikasi atau layanan Windows 10 berarti Windows 10 sudah siap menyediakan dan menghadirkan Distribusi Linux masuk pada Windows Store dan sudah siap dipakai.


Sebagai informasi bahwa pada awal perilisan Windows Subsystem for Lynux (beta) Windows 10 hanya menyediakan Ubuntu 14.04.4 LTS sebagai bahan uji coba dan ternyata berjalan mulus, dan dengan seiring waktu perilisan Build terbaru Windows 10 menyempurkan kelemahan kelemahan yang ada, dan sampai pada Windows 10 Build 16257 ini Windows 10 sudah mempunyai 3 varian Distro Linux yang bersarang di Windows Store yang siap untuk diguanakan yaitu Ubuntu, Opensuse, SUSE Linux Enterprise Server 12.  Dan menurut informasi yang berkembang dikalangan pengembang, Windows 10 bukan hanya akan membawa 3 distro Linux tersebut tetapi juga akan membawa distro linux yang lain ke dalam platform Windows 10. 

Menarik dinanti menjelang perilisan Windows 10 Fall Update (Redstone 3), sekitar Bulan september oktober 2017 ini, apakah akan ada distro linux baru yang masuk ke dalam platform Windows 10.  Dengan masuknya platform linux ke dalam Windows 10 ini cukup mengelitik beberapa kalangan, ada tanya dalam benak mereka menagapa Windows dan linux bisa semesra ini? mengingat dimasa lalu para pengembang Windows sangat memusuhi atau anti Linux.  Jawaban dari pertanyaan diatas kemungkinan dipengaruhi oleh perubahan paradigma pengguna gadget, utamanya platform mobile (smartphone) yang dikuasai oleh Android.


No comments:

Post a Comment