Beberapa bulan yang lalu Xiaomi mengumumkan beberapa device Xiaomi yang akan mendapatkan update ke Android Nougat salah satunya adalah Redmi 4x, update akan dilakukan secara bertahap dimulai pada akhir bulan Juli 2017 kemarin. Akan tetapi sampai dengan saat ini masih banyak device android milik Xiaomi yang belum mendapatkan update, solusi cepat untuk dapat mencicipi Android Nougat, adalah melakukan update manual. Untuk melakukan Update manual ada beberapa alternatif ROM yang dapat digunakan untuk melakukan update Android 7.0 Nougat :
- Menggunakan ROM dari Nougat based MIUI 7.7.7 China Developer ROM
- Menggunakan Costum ROMs dari pihak ketiga contoh LineageOS/CyanogenMod atau pengembang yang lain (Baca Juga : Cara Install LineageOS 14.1 di Redmi 4x)
Sekedartrick.com kali ini akan membahas bagaimana Cara yang pertama yakni Update Redmi 4X menggunakan ROM dari Nougat base MIUI 7.7.7 China Developer ROM.
Update Android Nougate Redmi 4X Secara Manual
Persyaratan Update
- Ikuti langkah-langkahnya dengan benar dan fahami betul langkah-langkahnya. Sebagaimana saya tulis pada halaman TOS, sekedartrick.com tidak bertanggung jawab atas kerusakan smartphone anda.
- Backup seluruh isi smartphone anda, usahakan kontak anda tersimpan pada email anda jangan disimpan pada simcard atau pada device smartphone.
- Pastikan daya smartphone android anda masih 70% (syarat minimal), untuk mencegah smartphone mati pada saat melakukan update
Cara Update Android Nougat Redmi 4X secara manual
- Langkah untuk Recovery ROM redmi 4X
- Download Android Nougat Recovery ROM untuk Redmi 4x kemudian simpan pada smartphone Redmi 4x anda
- Buka aplikasi “Updater” pada smartphone Redmi 4X
- Kemudian klik pada icon (“…”) pada pojok kanan atas, kemudian pilih “Choose update package”
- Langkah Recovery pada Redmi 4X selesai, Redmi 4X akan melakukan reboot pada versi baru, tunggu sampai selesai kemudian masuk pada langkah berikutnya yakni Fastboot ADB Redmi 4X
Langkah untuk Untuk Fastboot Redmi 4X
- Download terlebih dahulu Mi Flash Tool (Klik Disini untuk Download), kemudian ekstrak dan install pada computer.
- Download ROM Fastboot ADB Redmi 4X (Link diatas)
- Sekarang Pada perangkat Redmi 4X anda, masuk ke Fastboot Mode dengan cara menekan Tombol Volume Down + Power Button.
- Kemudian sambungkan smartphone ke computer sengan menggunakan kabel USB.
- Kemudian Ekstrak ROM Fastboot ADB dan Copy Path tempat penyimpanan pada computer (C:\Android Fastboot)
- Jalankan Mi Flash Tool dan paste alamat path ROM Fastboot tadi.
- Pada Mi Flash Tool Klik Refresh (berfungsi untuk mengenali perangkat/smartphone secara otomatis), kemudian klik tombol “Flash” untuk melakukan Flash ROM ke Nougat based MIUI 7.7.7 China Developer ROM.
- Tunggu beberapa saat samapai proses Flash benar-benar selesai.
- Reboot. Maka Redmi 4X anda akan boot menggunakan Android 7.0 Nougate
Semoga artikel Cara Update Redmi 4X ke Android Nougat (Official) bermanfaat. Jangan lupa tulis komentasr anda.
No comments:
Post a Comment