Sebagaimana sudah kita ketahui bahwa Pemerintah Indonesia melalui Kominfo telah mengumumkan bahwa mulai
tanggal 31 Oktober 2017 pemerintah akan memberlakukan peraturan tentang Kewajiban pengguna Kartu prabayar semua operator (Telkomsel, Indosat Ooredoo, XL, Tri, Smartfren, Net1 Indonesia) wajib melakukan registrasi ulang dengan menggunakan Nomor KK dan Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP, jika pengguna
tidak melakukan registrasi ulang maka SIM Card atau kartu prabayar mereka tidak bisa
digunakan alias diblokir. Adapun batas
akhir registrasi ulang kartu prabayar yakni pada tanggal 28 Februari 2018,
selain peraturan wajib registrasi menggunakan nomor KK dan NIK, pemerintah juga
mengumumkan peraturan bahwa setiap satu Nomor Induk Kependudukan (NIK) bisa meregistrasi
sendiri maksimal 3 nomor selular, baik itu kartu prabayar maupun pasca
bayar. Jika mempunyai lebih dari
tiga nomor maka registrasi wajib dilakukan pada kantor
Galeri Operator atau milik mitra
operator.
Untuk melakukan Registrasi masing-masing operator mempunyai cara masing-masing yang berbeda, adapun sebelum anda melakukan resgistrasi sebaiknya anda menyiapkan persyaratan agar pada waktu registrasi kartu prabayar, anda tidak kebingungan mengingat nomor induk kependudukan anda (NIK). Berikut persyaratan registrasi kartu prabayar :
- Nomor MSISDN atau Nomor Pelanggan yang digunakan
- Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang terdapat dalam E-KTP atau KK, jika Usia dibawah 17 tahun/belum memiliki KTP bisa menggunakan NIK dalam KK atau dalam akta kelahiran.
- Kartu Keluarga
- Paspor, Kartu Izin Tinggal Tetap (KITAP), atau Kartu Izin Tinggal Terbatas (KITAS) bagi Warga Negara Asing
Cara Registrasi Kartu Prabayar
Cara Registrasi Kartu Prabayar Telkomsel
Telkomsel memiliki beberapa produk kartu prabayar yang sangat popular dikalangan pengguna diantaranya adalah Simpati, As dan Loop. Beberapa waktu lalau telkomsel dibuat heboh dengan hacker yang menulis pesan maaf “Telkomyet”, memiliki cara registrasi sebagai berikut :
- Via SMS
– Untuk calon pelanggan Telkomsel:
Ketik: REG<spasi>NIK#Nomor KK# kirim ke 4444
– Untuk pelanggan lama Telkomsel:
Ketik: ULANG<spasi>NIK#Nomor KK# kirim ke 4444
- Via Online
Kunjungi laman telkomsel pada link, registrasi telkomsel
- Via Grapari
Selain 2 cara diatas anda juga dapat mengunjungi kantor grapari terdekat untuk melakukan
registrasi Kartu Prabayar Telkomsel anda.
Cara Registrasi Kartu Prabayar Indosat Ooredoo
Indosat Ooredoo memiliki 2 cara registrasi yakni via sms dan mengunjungi Galeri Indosat. berikut langkah-langkahnya :
- Via SMS
- Untuk Pelanggan lama:
Ketik: ULANG#NIK#NomorKK# kirim ke 4444
- Untuk Pelanggan baru:
Ketik: NIK#NomorKK# kirim ke 4444
Contoh: 1234567890123456#1234567890123456#
- Via Galeri Indosat Ooredoo
Indosat hanya menyediakan dua cara untuk melakukan registrasi, untuk cara kedua ini anda harus meluangkan waktu untuk mengunjungi Galeri Indosat terdekat, untuk registrasi pada gallery Indosat biasanya dilayani dengan cepat.
Cara Registrasi Kartu Prabayar XL
Pada kartu prabayar XL dan Axis memiliki beberapa pilihan cara registrasi kartu prabayar yang sangat mudah diantaranya adalah :
- Via SMS
– Untuk Pelanggan baru:
Ketik: DAFTAR#NIK#NomorKK# kirim ke 4444
– Untuk Pelanggan lama:
Ketik: ULANG#NIK#NomorKK# kirim ke 4444
- Via Online
Dengan mengunjungi laman https://registrasi.xl.co.id/ulang
- Via Aplikasi myXL di Android atau iOS
- Kunjungi Gerai XL Center atau Xplor
Cara Registrasi Kartu Prabayar Tri
Hampiran sama operator lain Tri juga memiliki beberapa pilihan cara untuk melakukan resgitrasi artu prabayar diantaranya :
- Via SMS
– Untuk Pelanggan Lama:
Ketik: ULANG#NIK#NomorKK# kirim ke 4444
– Untuk Pelanggan baru:
Ketik: NIK#NomorKK# kirim ke 4444
- Via Applet (Menu aktifasi setelah baru menyalakan ponsel)
Hanya untuk Pelanggan baru
- Via Online
Dengan melakukan registrasi pada laman registrasi.tri.co.id
- Via Gerai 3Store
Untuk registrasi melalui gerai 3store anda harus meluangkan waktu untuk berkunjung ke Gerai
3Store dengan membawa persyaratan yang diperlukan.
Cara Registrasi Kartu Pra Bayar Smartfrend
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk melakukan registrasi kartu prabayar, yakni:
- Via SMS
Ketik: NIK#Nomor KK# kirim ke 4444
- Melalui menu aktivasi yang muncul dari layar handphone pada saat registrasi nomor baru
Tekan *4444# dari menu dialer handphone
- Via Online
Melalui website Smartfren https://my.smartfren.com/reg
- Via Galerry Smartfren
Cara Registrasi Kartu Prabayar Net1 Indonesia
Net1 Indonesia termasuk salah satu operator baru dalam industry selular tanah air, bagi anda yang ingin melakukan registrasi kartu prabayar Net1 Indonesia dapat menghubungi :
- Hubungi 0828-4256-6381 (khusus pelanggan Net1)
- Hubungi 0828-1700-1700 (khusus pelanggan Ceria)
Semoga Artikel tentang Cara Registrasi Ulang Kartu Prabayar bermanfaat, jangan lupa tulis komentar anda.
No comments:
Post a Comment