Friday, August 24, 2018

Cara Mengaktifkan PUA Protection pada Windows Defender


Windows 10 dilengkapi dengan piranti keamanan (antivirus) internal yang tangguh yakni Windows Defender.  Windows Defender adalah aplikasi antivirus atau anti malware yang canggih yang dilengkapi dengan protocol system keamanan yang handal, yang mampu melindungi Perangkat dan File anda dari serangan virus, spyware, rootkit, ransomware.  Windows Defender yang ditunjang dengan feature keamanan yang baik, salah satunya adalah PUA (Potentially Unwanted Application) Protection.
Meskipun Windows Defender telah terbukti sebagai perisai keamanan yang sangat handal, Anda sekarang juga dapat mengaktifkan fitur Potentially Unwanted Application (PUA) Protection, yang memungkinkan Windows Defender Antivirus dapat mendeteksi dan memblokir aplikasi yang tidak diinginkan yang tidak dikategorikan sebagai ancaman, tetapi mereka dapat meningkatkan kemungkinan perangkat Anda terinfeksi malware berbahaya atau memengaruhi kinerja.

Aplikasi tersebuat biasanya adalah aplikasi yang memiliki reputasi rendah, seperti aplikasi di tambahkan pada package software tambahan atau disuntikan pada iklan yang tidak diinginkan pada web browser, dan aplikasi tersebut terlihat sangat menjanjikan untuk mendeteksi dan mengoptimalkan perangkat Anda, akan tetapi ternyata sebagian besar adalah penipuan.

Berikut ini sekedartrick.com akan menyajikan tutorial cara mengaktifkan PUA (Potentially Unwanted Application) Protection pada Windows Defender, untuk meningkatkan keamanan perangkat anda dari serangan Aplikasi yang tidak diinginkan.

Cara Mengaktifkan PUA Protection pada Windows Defender

Untuk menambahkan Keamanan Layer Extra pada Windows Defender Anda dapat mengaktifkan PUA (Potentially Unwanted Application) Protection dalam antivirus default untuk Windows 10 dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:
Buka Start Menu
  • Kemudian cari Windows PowerShell, dan jalan kan sebagai administrator dengan cara Klik Kanan - Run As Admnistrator.
  • Kemudian ketikan perintah berikut ini, untuk mengaktifkan PUA (Potentially Unwanted Application) Protection pada Windows Defender Antivirus kemudian Tekan Enter.

Set-MpPreference -PUAProtection 1
PUA Protection pada Windows Defender Antivirus yang sudah aktif, Windows defender akan dapat mendeteksi dan melakukan block pada aplikasi yang tidak diinginkan, dan langkah selanjutnya adalah melakukan chechking dan testing apakah PUA Protection sudah berjalan.

Melakukan Check Konfigurasi PUA Protection

Untuk mengetahui apakah konfigurasi PUA Protection pada Windows Defender sudah berfungsi dengan benar, ikuti langkah-langkah berikut ini :
  • Buka url website Microsoft
  • Kemudian dibawah “Scenario” Klik Link yang tersedia
  • Kemudian klik “Download the Potentially Unwanted Application ‘test’ file
  • selanjutnya, jika fitur telah diaktifkan dengan benar, Windows Defender Antivirus secara otomatis akan memblokir dan menghentikan aplikasi untuk berjalan di perangkat Anda.
  • Anda juga dapat mengembalikan perubahan dengan menggunakan instruksi yang sama, perintah diatas, dengan mengganti angka 1 menjadi 0, seperti perintah berikut ini:

Set-MpPreference -PUAProtection 0

Cara Mengijinkan Aplikasi Yang Diblockir PUA Pada Windows Defender

Jika anda masih membutuhkan aplikasi yang telah diblokir oleh PUA Windows Defender anda dapat menggunakan langkah-langkah berikut ini :
  • Buka Start
  • Kemudian Cari Windows Defender Security Center dan setelah terbuka klik pada Virus & Threat Protection
  • Kemudian Klik Threat History
  • Kemudian pada bawah sub menu “Quarantined Threat” pilih file kemudian klik Restore.
  • Kemudian File/Aplikasi akan kembali tempat penyimpanan semula.


Semoga Tutorial tentang Cara Mengaktifkan PUA Protection pada Windows Defender bermanfaat, berikan tanggapan dan komentar pada kolom komentar dibawah ini.

No comments:

Post a Comment